Rabu, 15 Juli 2015

Menikmati Hotel dan Resto Bersama Ribuan Ikan


Hotel itu sangat unik dan berbeda. Ruangan-ruangan hotel dan kamarnya berbentuk terowongan yang melengkung dengan dinding yang terbuat dari kaca yang sangat tebal. 


Karena hotel berada di bawah kawasan perairan Maladewa, menjadikan panorama di bagian atas dan sekeliling kaca tampak bernuansa biru.Ribuan ikan berbagai jenis dan ukuran tampak hilir mudik tiada hentinya


Hotel itu bernama Conrad Maldives Hotel yang berlokasi di Pulau Rangli - Maladewa. Di hotel yang sama juga terdapat restoran berkonsep sama dengan nama Ithaa Undersea Restaurant yang hanya berukuran luas ruangan 9×5 meter dan berkapasitas 14 orang saja yang bisa dipesan 14 hari sebelumnya. 

Konstruksi tempat makan bawah laut yang resmi dibuka pada April 2005 ini di desain oleh MJ Murphy Ltd yang merupakan perusahaan konsultan desain di New Zealand.

Selain digunakan sebagai tempat makan oleh pengunjung biasa, restoran ini juga sering digunakan sebagai tempat untuk momen-momen khusus seperti pernikahan, resepsi ,ulang tahun dan sebagainya dengan catatan sudah melakukan reservasi jauh hari sebelumnya.

Karena fasilitas, kenyamanan dan keindahannya berkelas dunia, tak heran jika tarif di hotel dan restoran itu sangat mahal sekali. Selain menyediakan menu makanan laut yang segar , di sana juga tersedia menu makanan ala Eropa dan Asia.


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar